Sebagai cPanel NOC Certified Partner kami telah menerima notifikasi dari cPanel beberapa bulan lalu terkait dengan rencana cPanel untuk melakukan penyesuaian harga yang berkisar 11% dari harga saat ini dan akan berlaku mulai tgl. 1 Januari 2022.
cPanel menyebutkan mereka tetap bersemangat untuk menyediakan platform manajemen situs dan server yang paling handal dan intuitif di pasar. Sebagai upaya yang berkelanjutan untuk meningkatkan performance, scalability, support, usability, dan modernisasi UI (antar muka).
Kami memahami bahwa modernisasi teknologi, serta inovasi menjadi perhatian utama bagi pelanggan dan juga mitra. Pada tahun 2021 cPanel telah melakukan:
- Peningkatan kinerja melalui NGINX® dan kemampuan untuk mengisolasi server email dengan fitur Mail Nodes
- Dukungan Linux yang luas melalui AlmaLinux OS
- Kemudahan pengelolaan melalui DNS Zone Manager dan transfer langsung
- Kemudahan penggunaan fitur seperti Exchange ActiveSync untuk menyinkronkan email, kalender, dan kontak
Pada tahun 2022, Anda dapat menantikan antarmuka baru cPanel yang dimodernisasi, dukungan terhadap sistem operasi Ubuntu®, dan banyak lagi. cPanel juga telah mengumumkan bahwa mulai 1 Oktober 2021, sudah menyertakan WordPress® Toolkit Deluxe pada cPanel tanpa biaya tambahan.
Berikut adalah tabel perubahan harga lisensi cPanel pada tahun 2022.
Notes:
- Harga lisensi cPanel tersebut berlaku pada semua tagihan baru yang terbit mulai tgl. 1 Januari 2022
- Kecuali untuk lisensi cPanel yang mempunyai siklus penagihan per 3 bulan, 6 bulan atau 12 bulan (tahunan) atau lebih, maka harga baru sudah diterapkan mulai tgl. 1 Desember 2021. Meskipun demikian invoice anda akan kami berikan refund selisih harga (baru-lama) secara prorata untuk periode layanan lisensi cPanel tahun 2021.
- Untuk lisensi cPanel Premier Fixed, setiap tambahan 50 akun dikenakan biaya tambahan Rp160.000 / bulan mulai jumlah akun 200. Untuk jumlah akun 150 tambahan biaya hanya Rp100.000 / bulan ( harga cPanel Premier 150 = Rp690.000 /bulan).
- Untuk lisensi cPanel yang menggunakan siklus per 3 bulan, 6 bulan, 12 bulan atau lebih dan masih ACTIVE pada tahun 2022, maka harga baru tersebut baru berlaku pada saat tagihan perpanjangan berikutnya.
- Harga lisensi cPanel tersebut bisa berubah setiap saat sesuai dengan perubahan nilai mata uang USD terhadap Rupiah. Meskipun demikian kami bisa pastikan bahwa harga kami akan tetap menjadi yang termurah di Indonesia
Thursday, November 18, 2021
Powered by WHMCompleteSolution